Masih teringat betul apa yang telah diajarkan Ibu Widhi, guru matematika di jaman SMA-ku dulu. Beliau mengatakan bahwa "Sebenarnya kita sendiri bisa memprediksi soal EBTANAS (sekarang UN) yang akan dikeluarkan nanti. Caranya mudah, yaitu dengan mengidentifikasi materi-materi apa saja yang dikeluarkan dalam EBTANAS beberapa tahun sebelumnya."

Lalu beliau pun akhirnya membagikan kepada kami soal-soal EBTANAS 3 (tiga) tahun sebelumnya. Beliau pun berkata, "Silahkan kalian lihat soal-soal yang ada di setiap tahunnya dan bandingkan. Banyak dari soal yang dikeluarkan di tahun 1998, 1999 dan tahun 2000. Artinya adalah kemungkinan soal yang "sering" dikeluarkan secara berturut-turut di setiap tahunnya akan muncul atau dikeluarkan di tahun berikutnya."

Kami pun dibuat kaget dengan perkataan Beliau. Dan begitu aku lihat dan perhatikan soal satu persatu di setiap tahunnya ternyata benar bahwa soal yang sering dikeluarkan di beberapa tahun sebelumnya memiliki kecenderungan untuk dimunculkan lagi di soal ujian berikutnya.

Nah, dari situ lah aku mulai semangat dan menggebu-gebu dalam mengerjakan soal matematika. Dan ketika ujian EBTANAS berlangsung, alhamdulillah prediksi soal yang aku perkirakan jarang yang meleset. Saat itu pula lah aku merasakan senang sekali dengan hasil yang memuaskan.

Mungkin dengan pengalaman saya di atas, temen-temen yang akan melaksanakan Ujian Nasional nanti bisa melakukan hal yang sama untuk bisa memprediksi soal UN sendiri. Terlebih dalam 5 (lima) tahun belakangan BSNP selalu menetapkan Kisi-Kisi Soal Ujian Nasional termasuk di tahun 2013 ini. Jadi akan sangat membantu bagi temen-temen semua untuk lebih fokus dalam belajar dan mengerjakan soal-soal matematika.

Berikut ini analisis kisi-kisi soal UN Matematika SMA Jurusan IPA yang dikeluarkan oleh BSNP dalam 5(lima) tahun terakhir :


No
Topik Materi
Jumlah Soal
UN 2008
UN 2009
UN 2010
UN 2011
UN 2012
1.
Logika Matematika
2
1
1
1
2
2.
Bentuk Pangkat dan Akar
2
2
2
2
3
3.
Logaritma
2
1
2
2
1
4.
Persamaan Kuadrat
1
2
2
2
2
5.
Fungsi Kuadrat
1
1
1
1
1
6.
Sistem Persamaan Linear
2
1
1
1
1
7.
Lingkaran
2
2
1
2
1
8.
Suku Banyak
1
1
1
2
1
9.
Fungsi Komposisi dan Fungsi Invers
1
2
2
1
2
10.
Program Linear
2
1
1
1
1
11.
Matriks
2
1
1
2
1
12.
Vektor
2
2
2
2
3
13.
Transformasi Geometri
2
2
1
1
1
14.
Barisan dan Deret
2
3
2
2
4
15.
Dimensi Tiga
2
2
4
3
2
16.
Trigonometri
4
3
3
3
4
17.
Limit Fungsi
1
3
2
2
2
18.
Integral Fungsi
4
5
5
6
4
19.
Diferensial Fungsi
3
2
2
1
1
20.
Statistika
1
1
1
1
1
21.
Peluang
1
2
3
2
2
Total Soal
40
40
40
40
40

Dengan adanya analisis kisi-kisi soal UN Matematika SMA Jurusan IPA selama 5 (lima) tahun berturut-turut akan memberikan gambaran soal sekaligus motivasi bagi temen-temen yang akan melaksanakan Ujian Nasional 2013. Dan jangan lupa juga baca Try Out Soal UN Matematika SMA, Rangkuman Materi UN Matematika SMA, Smart Solution UN Matematika SMA dan lain sebagainya hanya di bloguru.

Selamat melaksanakan Ujian Nasional 2013, semoga Tuhan selalu memberikan pertolongan bagi temen-temen yang berusaha keras mengerjakan soal ujian dengan kejujuran.

Tetap semangat, teman..!!
^_^


 
Top